MENITNEWS.COM, MAKASSAR — Kepala Perwakilan Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga (Kemendukbangga)/Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sulawesi Selatan, Shodiqin, SH., MM, menyampaikan ucapan selamat Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-32 tahun 2025, Minggu (29/6/2025).
Harganas diperingati setiap tanggal 29 Juni. Dalam momentum peringatan Nasional ini, Shodiqin, mengajak seluruh masyarakat Sulawesi Selatan untuk memperkuat ketahanan keluarga, sebagai pondasi utama pembangunan Bangsa.
“Selamat memperingati Hari Keluarga Nasional 2025. Harganas menjadi momen penting untuk mengingatkan kita bahwa keluarga adalah tempat pertama dan utama dalam membentuk karakter, pendidikan, dan kesehatan generasi Bangsa,” ucap Shodiqin, kepada Menitnews.com.
Mengusung Tema Nasional “Dari Keluarga Untuk Indonesia Maju”, Perwakilan Kemendukbangga/BKKBN Provinsi Sulsel mendorong masyarakat untuk membangun keluarga yang harmonis, sehat, dan berdaya.
Ia menekankan pentingnya peran Orang Tua dalam menciptakan Lingkungan Keluarga yang mendukung tumbuh kembang Anak, terutama dalam menghadapi tantangan zaman modern.
“Kita ingin menjadikan keluarga bukan hanya sebagai tempat berlindung, tetapi juga sebagai tempat yang mampu mencetak generasi unggul menuju Indonesia Emas 2045. Maka dari itu, mari kita perkuat komunikasi, kasih sayang, dan keterlibatan aktif antaranggota Keluarga,” tutur Shodiqin.
Sebagai bagian dari rangkaian Harganas 2025, Perwakilan BKKBN Sulsel juga menggelar berbagai kegiatan seperti Kirab Bangga Kencana, Launching Sekolah Lansia, Pedas 3, Genting, pelayanan KB gratis, edukasi kesehatan reproduksi remaja, dan kampanye pencegahan stunting, yang dilakukan bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan dan mitra strategis lainnya.
Shodiqin berharap peringatan Harganas tahun ini, dapat menjadi refleksi bersama bagi seluruh elemen masyarakat untuk lebih peduli terhadap pembangunan Keluarga.
“Melalui Keluarga yang kuat dan berkualitas, kita dapat mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan Bangsa yang maju,” pungkasnya. (*)
Comment