Perumda Pasar Makassar Sampaikan Duka Cita Mendalam Untuk Korban Tragedi Kerusuhan DPRD

ads
ads

MENITNEWS.COM, ​MAKASSAR — Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar Makassar Raya, menyampaikan belasungkawa dan duka cita yang mendalam atas tragedi kerusuhan yang terjadi di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar.

Ucapan belasungkawa ini disampaikan secara resmi oleh jajaran Direksi dan seluruh keluarga besar perusahaan. Dalam peristiwa ini, ada empat korban tewas dan belasan luka-luka.

​Plt. Direktur Utama Perumda Pasar Makassar Raya, Ali Gauli Arief, mewakili seluruh jajaran Direksi dan Staf, menyampaikan pesan duka.

“Turut Berduka Cita untuk Seluruh Korban Tragedi Kerusuhan di Kantor DPRD Kota Makassar,” ujar Ulli, sapaan akrab Ali Gauli Arief, Sabtu (30/8/2025).

​Pesan Persatuan dan Empati dari Perumda Pasar

​Pernyataan ini mencerminkan rasa empati dan keprihatinan yang kuat dari Perumda Pasar, terhadap peristiwa tragis yang menimpa masyarakat Kota Makassar. Tragedi ini bukan hanya menjadi duka bagi keluarga korban, tetapi juga bagi seluruh warga Kota Makassar.

​Pernyataan resmi ini menegaskan komitmen Perumda Pasar Makassar Raya, untuk menunjukkan solidaritas dengan masyarakat dan lembaga pemerintah dalam menghadapi masa-masa sulit.

Serta mendoakan agar para korban mendapatkan ketenangan dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

​Pernyataan resmi dari Ali Gauli Arief ini menjadi bukti bahwa, lembaga publik di Makassar bersatu dalam duka, berdiri bersama untuk melewati masa-masa kelam dan mendoakan yang terbaik bagi para korban. (far)

Comment