​Sikapi Kebakaran di Cendrawasih: BPBD Makassar Salurkan Bantuan Darurat Untuk 43 Korban

ads
ads

MENITNEWS.COM, MAKASSAR — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar, segera bergerak cepat menyalurkan bantuan darurat kepada korban kebakaran di Jalan Cendrawasih Lorong 15, Kelurahan Karanganyar, Kecamatan Mamajang.

Bencana yang terjadi Jumat malam (5/9/2025) ini, menghanguskan tujuh unit rumah dan berdampak pada 43 jiwa dari 13 Kepala Keluarga (KK).

​Plt Kepala Pelaksana BPBD Makassar, Dr. H.M. Fadli Tahar, SE., MM, menyatakan bahwa bantuan langsung disalurkan setelah tim melakukan asesmen di lokasi kejadian.

​”Pagi ini bantuan kedaruratan turun berdasarkan hasil asesmen yang telah kami lakukan,” jelas Fadli Tahar, Sabtu (6/9/2025).

​Bantuan yang diberikan meliputi:

  • ​Tenda dan terpal
  • ​Selimut, sarung, dan baju layak pakai
  • Family kit dan baby kit
  • ​Bantuan material stimulan.

​Diduga Akibat Korsleting Listrik

​Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 23:30 WITA ini, diduga disebabkan oleh arus pendek listrik dari salah satu rumah korban. Tiupan angin kencang dan konstruksi rumah yang semi permanen, membuat api menyebar dengan cepat dan melalap habis seluruh bangunan.

​Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar, langsung menerjunkan 24 unit mobil pemadam. Setelah berjibaku selama dua jam, tim gabungan berhasil memadamkan api.

​Fadli Tahar menambahkan, pihaknya akan terus melakukan pembaruan asesmen untuk memastikan semua kebutuhan korban terpenuhi.

Bantuan logistik, rehabilitasi, dan rekonstruksi juga akan disiapkan, termasuk layanan trauma healing jika diperlukan bagi para korban terdampak. (*)

Comment